Peserta Proliga 2024 akan terdiri dari Jakarta LavAni Allobank, Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN, Jakarta Pertamina Pertamax, Palembang Bank SumselBabel, Kudus Sukun Badak, dan tim baru, Jakarta Garuda Jaya, di kategori putra. Sedangkan di kategori putri, akan ada juara bertahan Bandung Bank bjb Tandamata, Jakarta Pertamina Enduro, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jakarta BIN, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Elektrik PLN, dan tim baru, Jakarta Livin Mandiri.
Imam Sudjarwo, Ketua Umum PP PBVSI, menyebut kompetisi PLN Mobile Proliga sebagai agenda besar federasi. Dia optimis kompetisi ini akan menjadi sangat seru, ketat, dan menarik dengan melibatkan klub-klub terbaik Tanah Air serta pemain-pemain asing dari berbagai negara yang memiliki reputasi baik di dunia bola voli. Sudjarwo yakin kehadiran para pemain asing tersebut akan semakin menambah kemeriahan kompetisi Proliga 2024.